Menu

Mode Gelap

Metropolis

Perbaikan Longsor di Simpang MKP Tanjungpinang Rampung, Jalan Kembali Aman

badge-check


					Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, dan Pertanahan (PUPP) telah menyelesaikan perbaikan longsor bahu jalan di Simpang Lampu Merah Melayu Kota Piring (MKP), Jalan DI Panjaitan, Kota Tanjungpinang. Foto: Dinas PUPP Kepri. Perbesar

Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, dan Pertanahan (PUPP) telah menyelesaikan perbaikan longsor bahu jalan di Simpang Lampu Merah Melayu Kota Piring (MKP), Jalan DI Panjaitan, Kota Tanjungpinang. Foto: Dinas PUPP Kepri.

Kurawalmedia.com, Tanjungpinang – Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, dan Pertanahan (PUPP) telah menyelesaikan perbaikan longsor bahu jalan di Simpang Lampu Merah Melayu Kota Piring (MKP), Jalan DI Panjaitan, Kota Tanjungpinang. Pekerjaan ini rampung pada 28 Februari 2025, tepat sehari sebelum bulan Ramadan 1446 H.

Plt Kepala Dinas PUPP Kepri, Rodi Yantari, menjelaskan bahwa perbaikan ini dilakukan secara permanen setelah upaya sementara pada November 2024 tidak efektif.

Hujan deras di awal 2025 menyebabkan longsor kedua pada 10 Januari, yang memperparah kerusakan hingga merobohkan tiang lampu jalan.

“Anggaran sebesar Rp2 miliar dialokasikan untuk proyek ini dari APBN dalam skema tugas pembantuan. Dana ini digunakan untuk pekerjaan preservasi jalan, termasuk penanganan longsor di Simpang MKP,” ujar Rodi, Jumat (14/3/2025).

Penanganan dilakukan dengan konstruksi bronjong pasangan batu dan saluran beton, metode yang dikenal efektif dalam menahan pergerakan tanah dan biasa digunakan untuk perlindungan pantai serta reklamasi tanah.

“Dengan rampungnya proyek ini, masyarakat kini bisa melintas dengan lebih aman dan nyaman. Penanganan secara permanen ini diharapkan mampu mencegah kejadian serupa di masa mendatang,” tegas Rodi.

Saat ini, persimpangan jalan di kawasan tersebut masih ditutup menggunakan barrier untuk menghindari kemacetan.

Penutupan dilakukan oleh Dinas Perhubungan Provinsi Kepri, Dinas Perhubungan Kota Tanjungpinang, serta Satlantas Polresta Tanjungpinang guna memastikan kelancaran lalu lintas selama tahap akhir proyek.(*)

Editor: Brp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Jadwal Buka Puasa Ramadan 2025 Kota Tanjungpinang, Rabu 19 Maret 2025

19 Maret 2025 - 11:45 WIB

Jadwal Buka Puasa Ramadan 2025 Kota Tanjungpinang, Rabu 19 Maret 2025

Jadwal Kapal Pelni KM Kelud dari Belawan ke Sejumlah Wilayah di Bulan April 2025

18 Maret 2025 - 19:38 WIB

Jadwal Kapal Pelni KM Kelud dari Belawan ke Sejumlah Wilayah di Bulan April 2025

Jadwal Kapal Pelni KM Bukit Raya Tanggal 1 hingga 30 April 2025

17 Maret 2025 - 20:56 WIB

Jadwal Kapal Pelni KM Bukit Raya Tanggal 1 hingga 30 April 2025

KM Nggapulu Berlayar! Simak Jadwal Keberangkatan 19-30 Maret 2025

16 Maret 2025 - 06:14 WIB

KM Nggapulu Berlayar! Simak Jadwal Keberangkatan 19-30 Maret 2025

Jadwal Kapal Pelni KM Bukit Raya 14-30 Maret 2025: Cek Rute dan Tanggal Keberangkatan

15 Maret 2025 - 20:05 WIB

Jadwal Kapal Pelni KM Bukit Raya 14-30 Maret 2025: Cek Rute dan Tanggal Keberangkatan
Trending di Metropolis