Polda Kepri Catat Kecelakaan Turun 75 Persen Selama Mudik Lebaran

Polda Kepri Catat Kecelakaan Turun 75 Persen Selama Mudik Lebaran
Polda Kepri Catat Kecelakaan Turun 75 Persen Selama Mudik Lebaran. Foto Ilustrasi Dok Polda Kepri.

Kurawalmedia.com, Tanjungpinang – Polda Kepri mengklaim angka kecelakaan lalu lintas selama selama arus mudik dan balik Lebaran tahun ini turun 75 persen.

Kapolda Kepulauan Riau Irjen Pol Asep Safrudin resmi menutup pelaksanaan Operasi Ketupat Seligi 2025 yang berlangsung selama arus mudik dan balik Lebaran.

Bacaan Lainnya

Dalam upacara penutupan yang digelar di Lapangan Polda Kepri, Kamis (10/4/2025), Kapolda menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran operasi tersebut.

Meski secara umum situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama masa Lebaran relatif kondusif, Kapolda mencatat adanya dinamika yang perlu menjadi perhatian bersama.

“Terdapat catatan penting. Di satu sisi, angka kecelakaan lalu lintas mengalami penurunan signifikan. Namun di sisi lain, terjadi peningkatan gangguan Kamtibmas yang patut menjadi evaluasi,” tegas Irjen Pol Asep Safrudin dalam keterangannya.

Salah satu capaian positif dari Operasi Ketupat Seligi 2025 adalah penurunan tajam jumlah kecelakaan lalu lintas dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

“Jika kita bandingkan data hingga hari ke-13 Operasi Ketupat 2024 dengan hari ke-14 Operasi Ketupat 2025, terdapat penurunan sebesar 75%,” ujar Kapolda.

Pada tahun 2024, tercatat 4 kejadian kecelakaan lalu lintas, yakni 1 korban meninggal dunia, 5 korban luka berat, 2 korban luka ringan.

Sementara pada 2025, hanya terjadi 1 kecelakaan, tanpa korban meninggal dunia, dengan 1 korban luka berat, 0 korban luka ringan

Meski angka kecelakaan turun, Kapolda menyoroti adanya peningkatan dalam gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat selama operasi berlangsung.

Sayangnya, detail data peningkatan gangguan Kamtibmas tidak disampaikan secara rinci dalam keterangan resmi.

Namun demikian, Irjen Pol Asep menegaskan bahwa hal tersebut akan menjadi bahan evaluasi internal guna memperbaiki pola pengamanan ke depan, khususnya dalam mengantisipasi pergerakan masyarakat dalam jumlah besar seperti saat Idulfitri.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan pengamanan masyarakat, baik melalui peningkatan kualitas personel maupun sistem deteksi dini,” pungkasnya.(*)

Editor: Brp

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *