Kurawalmedia.com, Tanjungpinang – Progres penghitungan suara Pilkada serentak 2024 di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melalui Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) telah mencapai 99 persen hingga Kamis (28/11/2024).
Data yang masuk berasal dari 3.327 Tempat Pemungutan Suara (TPS), dengan sebagian kecil TPS masih menunggu publikasi di sistem.
Komisioner KPU Kepri, Priyo Handoko, menjelaskan bahwa Sirekap digunakan sebagai alat bantu untuk mendokumentasikan dan mempublikasikan formulir C hasil rekapitulasi dari TPS.
“Sampai pagi tadi, progres mencapai 99,5 persen. Sebagian besar data telah diunggah oleh KPPS, namun masih menunggu antrian untuk dipublikasikan karena bersamaan dengan unggahan dari seluruh Indonesia,” jelas Priyo.
Untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, terdapat 14 TPS yang datanya belum terpublikasi.
Jumlah serupa juga tercatat untuk pemilihan Wali Kota/Wakil Wali Kota serta Bupati/Wakil Bupati se-Kepri.
Menurutnya, keterlambatan ini bukan karena KPPS belum mengunggah data, melainkan akibat antrean publikasi di sistem Sirekap.
“Misalnya, TPS di daerah seperti Mentebung, Natuna, Tanjung Piala, Kundur, hingga Pulau Laut dan Kelanga masih menunggu giliran untuk publikasi,” tambahnya.
Dia mengajak seluruh masyarakat untuk terus memantau hasil penghitungan suara melalui Sirekap yang dapat diakses di laman Pilkada2024.kpu.go.id. Partisipasi publik dalam mengawal proses ini dianggap penting untuk menjaga transparansi dan kredibilitas Pilkada.
“Dengan partisipasi bersama, kita dapat memastikan proses ini berjalan lancar, jujur, dan adil,” tegasnya.(*)
Editor: Brp